Skip to main content

Wajib Kamu Coba! | 2 Aplikasi Edit Efek Foto di Smartphone Terbaik


Aplikasi editing efek foto di hp terbaik hingga saat ini - Teknologi Smartphone semakin berkembang pesat mulai dari RAM hingga fitur kamera yang semakin bagus. Hingga saat ini, antara kamera smartphone dan kamera profesional dengan brand besar seperti canon, sony, dan sebagainya hampir tidak ada bedanya.

Yap perusahaan pengembang smartphone mulai melirik aktivitas user yang memanfaatkan kamera sebagai ajang foto untuk pamer di sosial media hingga berkreasi untuk dilombakan. Pastinya kegiatan tersebut memerlukan kualitas kamera yang bagus, sehingga perusahaan smartphone berlomba-lomba membuat fitur kamera yang luar biasa canggih.

Hingga saat ini belum ada kamera smartphone yang berhasil menyamai atau melebihkan hasil dari kamera sungguhan yang akibatnya para pecinta photography mobile pun menghasilkan karya yang seadanya (pasrah dengan kemampuan kamera smartphonenya).

Kini para pecinta photography mobile tidak perlu lagi galau untuk mengatasi hal tersebut, karena di bawah ini merupakan daftar 3 aplikasi yang dapat membuat efek foto yang kamu potret menjadi lebih menarik lagi layaknya fotografer profesional, bahkan bisa membuat foto sangat susah dibedakan antara foto dengan kamera smartphone dengan kamera asli.

Baca juga: Daftar 5 Aplikasi Editing Terbaik Di Smartphone

Kenapa saya hanya memasukkan 3 daftar aplikasi saja? karena ini aplikasi yang sering digunakan oleh photographer profesional untuk mempercantik efek dari foto yang mereka hasilkan.

Kenapa photographer profesional menggunakan salah satu dari ketiga aplikasi ini saja, kenapa tidak pakai aplikasi seperti B360? Karena aplikasi ini menyediakan fitur yang sangat banyak dan untuk menghasilkan efek yang maksimal tidak hanya bisa sekali tap maka efek akan jadi (bukan aplikasi instant seperti b360) karena aplikasi ini membutuhkan skill yang perlu diperdalam untuk mendapatkan hasil efek yang maksimal.

Berikut ini 3 daftar aplikasi edit efek foto terbaik hingga saat ini

1. Lightroom

Aplikasi lightroom menurut saya merupakan aplikasi edit foto terbaik. Lightroom menyediakan begitu banyak fitur seperti light, color, effect, detail, dan masih banyak lagi. Semua fitur yang ada di lightroom jika dipadukan akan menghasilkan efek foto yang keren tergantung bagaimana kamu membuat efek fotonya. Berikut ini tampilan gambar dari aplikasi lightroom.



2. VSCO

Aplikasi VSCO ini banyak digunakan oleh kawan dari komunitas photography mobile Indonesia. Saya juga kurang tahu betul tentang aplikasi ini karena saya belum pernah mencobanya. Tapi karena banyak yang menggunakan sudah pasti merupakan aplikasi yang sangat bagus. Oh ya aplikasi VSCO ini juga dilengkapi dengan fitur yang hampir menyamai lightroom sehingga wajar saja aplikasi ini sangat digemari setelah lightroom. Berikut tampilan dari aplikasi VSCO.




3. Snapseed

Aplikasi ini sangat bagus untuk digunakan setelah foto diolah menggunakan lightroom ataupun VSCO. Karena aplikasi ini menurut saya fungsinya hanya mengatur contras dan mempertegas gambar dengan efeknya juga seperti warna, tekstur, dan sebagainya. Walaupun fungsinya besar, namun aplikasi ini dijamin lebih mudah digunakan dibandingkan kedua aplikasi diatas, karena fitur di aplikasi ini sangat teratur dan cara mengeditnya tinggal geser-geser saja kemudian kamu tinggal menentukan efek mana yang cocok untuk foto kamu. Begini tampilan dari Snapseed.



Akhir Kata
Itulah 3 daftar aplikasi editing rekomendasi dari amtread. Kamu bisa private belajar lightroom dengan cara chat saya melalui menu contact. Semoga artikel ini bermanfaat buat kamu, sampai jumpa di artikel berikutnya hanya di amtread
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar